Categories: Keagamaan

Casing itu Bernama Khilafah

Adalah sebuah ironi untuk tetap menyaksikan sebagian anak bangsa masih terperangkap dalam pemikiran masa lalu dan menolak untuk maju. Di tengah derapnya langkah pembangunan dan kemajuan yang kita alami, ada juga segelintir orang yang benci dengan kemajuan itu dan justru ingin kembali ke masa lalu. Ilusi bernama khilafah yang terus-terusan didengungkan pada akhirnya memang berhasil membuat sebagian orang kehilangan akal pikiran. Mereka memaksakan perubahan sistem pemerintahan yang mereka anggap bertentangan dengan Tuhan, bahkan jika perlu, mereka tidak akan segan berbuat kekerasan.

Mereka tentu saja lupa, bangsa yang maju adalah bangsa yang memiliki cara pandang jauh ke depan, bukannya malah mundur terjungkal kebelakang. Alih-alih memikirkan apa yang sebaiknya dilakukan untuk menyongsong hari depan, para ilusioner khilafah justru ingin memutar ulang sejarah.

Padahal jika dikaji secara lebih mendalam, Khilafah adalah sebutan lain untuk pemerintahan, sementara pemerintahan memang telah menjadi sebuah keniscayaan untuk kita bentuk.  Khilafah (pemerintahan) merupakan casing atau lapisan luar yang membingkai sistem pemerintahan yang sesuai dengan pilihan rakyat dari sebuah komunitas negara. Dengan kata lain, Indonesia jelas sudah memiliki khilafah (pemerintahan). Ilusi yang diusung oleh para ilusioner khilafah adalah menyeragamkan bentuk pemerintahan secara global, dimana hal ini jelas merupakan impian dan ilusi yang bertentangan dengan sunnatullah, karena Allah menciptakan kita secara plural.

Jangankan sistem pemerintahan variatif yang manusia putuskan untuk diberlakukan pada negara dan bangsanya masing-masing, Allah SWT dalam Alqur’an menyebutkan sebanyak 8 kali diksi “walau sya’a Allahu, walau sya’a rabbuka la amana kulluhum … “. Pernyataan yang Allah tegaskan itu secara tersurat menunjukkan bahwa bukan keseragaman yang Allah kehendaki; Ia menghendaki keragaman agar kita dapat mengambil pelajaran dari keragaman tersebut, kemudian kita dapat berlomba melakukan yang terbaik, dan yang terbaik dan termulia di sisi Allah SWT adalah yang memilki ketaqwaan kepada-Nya.

Sebagai sebuah casing, setiap pemerintahan di berbagai negara tentu memiliki bentuk khilafahnya masing-masing, misalnya khilafah yang digunakan di Arab Saudi adalah mamlaka atau kerajaan, khilafah yang dijalankan negara Brunei Darussalam berisi sistem Kesultanan, khilafah yang dijalankan Mesir berisi sistem Republik seperti Indonesia. Banyak lagi model negara yang dipraktikkan oleh bangsa lain yang sesuai dengan tuntutan bangsa dan masyarakatnya. Kesemua sistem pemerintahan tersebut dinamakan khilafah, karena khilafah adalah pemerintahan, isi dan sistemnya tentu berbeda-beda serta memiliki bentuk dan variasi masing-masing sesuai dengan kondisi dan tuntutan masyarakat dalam sebuah bangsa.

Memaknai khilafah sebagai sebuah bentuk pemerintahan merupakan sebuah wacana dan pandangan; tiap orang memiliki hak dan kemampuan melakukan interpretasi atas pola pikir, pengalaman dan hasil bacaan yang dimilikinya. Munculnya model pemikiran seperti itu memperkaya khazanah ilmu pengetahuan yang dapat dibaca oleh generasi selanjutnya. Namun realitas sosial politik menuntut  bahwa sistem khilafah (pemerintahan) yang dijalankan oleh masyarakat dalam sebuah bangsa dengan nama dan substansinya yang berbeda-beda seperti yang diutarakan di atas. Perdebatan mengenai pemerintahan tidak perlu berkepanjangan, menyita waktu, tenaga dan biaya. Hal yang mendesak dibenahi adalah berlomba mengisi khilafah yang ada dengan bentuk yang telah ada di setiap negara.

Khilafah yang dimiliki bangsa Indonesia bentuknya adalah Republik, para generasi muda wajib memelihara dan mempertahankan bentuk khilafah tersebut. Jangan sampai generasi muda terbawa arus pemikiran politik yang tidak teratur alias ngawur. Kesalahan pemaknaan terhadap konsep pemerintahan yang berakibat pada perilaku kekerasan tentu sebuah ironi, apalagi jika kekerasan tersebut dilakukan atas nama agama. Kita semua percaya agama mengajarkan kedamaian dan kebaikan, jika pun ada orang yang berlaku keji atas nama agama, tentu itu adalah tipuan belaka.

Irfan Idris

Alumnus salah satu pesantren di Sulawesi Selatan, concern di bidang Syariah sejak jenjang Strata 1 hingga 3, meraih penghargaan dari presiden Republik Indonesia pada tahun 2008 sebagai Guru Besar dalam bidang Politik Islam di Universitas Islam Negeri Alauddin, Makasar. Saat ini menjabat sebagai Direktur Deradikalisasi BNPT.

Recent Posts

Zaman Disrupsi dan Bagaimana Pemuda Memaknai Sumpahnya?

Zaman disrupsi telah menjadi babak baru dalam perjalanan umat manusia. Dunia berubah dengan sangat cepat,…

24 jam ago

Resep Pemuda di Era Rasulullah Membangun Persatuan Madinah

Setiap 28 Oktober, bangsa Indonesia mengenang kembali ikrar agung para pemuda dari berbagai penjuru Nusantara…

24 jam ago

Menghayati Elan Kepemudaan, Dari Generasi Pendiam Hingga Generasi Z dan Alfa

Pernah pada suatu masa, mobilitas dan militansi orang tak pernah ditentukan oleh otoritas-otoritas agung, nama-nama…

24 jam ago

Kaum Muda Sebagai Game Changer; Masih Relevankah Sumpah Pemuda bagi Gen Z?

Di peringatan Hari Sumpah Pemuda, Alvara Institute merilis whitepaper hasil riset terhadap generasi Z. Riset…

2 hari ago

Sumpah Pemuda di Medan Juang Metaverse: Menjaga Kedaulatan Digital Menuju Indonesia Emas 2045

Dunia metaverse yang imersif, kecerdasan buatan (AI) yang kian intuitif, dan komunikasi interaktif real-time telah…

2 hari ago

Manusia Metaverse; Masihkah Gen Alpha Butuh Nasionalisme?

Beberapa tahun lalu, gambaran dunia virtual tiga dimensi seperti dalam film Ready Player One hanyalah…

2 hari ago