Narasi

Mewaspadai Bahaya Hoax Pasca di Larangnya Haji 2021

Pemerintah melalui Kementerian Agama (Kemenag) secara resmi telah membatalkan pemberangkatan haji di tahun 2021. Alasan mendasar yang menjadi banyak pertimbangan ialah bahaya penyebaran covid-19 yang belum juga kunjung usai sampai saat ini di berbagai negara, termasuk Indonesia dan Arab Saudi. Pembatalan pemberangkatan haji memang memberikan luka bagi sebagian masyarakat yang sudah ingin sekali melaksanakan rukun terakhir dari rukun Islam. Namun, di lain sisi kita juga harus menyadari, bahwa kepentingan kesehatan dan keselamatan juga menjadi poin penting. Seperti misalnya apabila kita di tengah perjalanan ada yang terkena covid-19. Hal ini selain merugikan diri sendiri, tentunya juga keluarga kita masing-masing.

Terlepas dari itu, yang lebih membahayakan dari pembatalan haji, ialah hadirnya berita-berita hoax selepas diputuskannya pembatalan haji 2021. Di mana ada isu-isu miring tidak ada bukti kebenarannya menyebar berbagai media sosial. Salah satu hoax yang ramai diperbincangkan ialah kuota haji yang katanya hanya diberikan kepada 11 negara.  Padahal  apabila di telisik lebih dalam lagi, sampai dengan pembatalan haji oleh pemerintah Indonesia, Arab Saudi belum mengumumkan secara resmi negara mana saja yang mendapatkan kuota haji tahun 2021. Selain itu, ada juga hoax yang muncul bahwa pembatalan haji 2021 oleh masyarakat Indonesia, dikarenakan Indonesia memiliki hutang terhadap Arab Saudi. Hoax ini kemudian di sanggah serius oleh menteri agama Yaqut Cholil Qoumas dengan menyebut bahwa informasi tersebut 100 persen hoax.

Kejahatan yang demikianlah yang harus di waspadai bersama. Bahwasanya informasi yang  akurat akan melahirkan pemahaman yang mendamaikan, dan informasi yang belum tentu kebenarannya akan membawa perpecahan bangsa. Hoax yang hadir di tengah-tengah masyarakat ini apabila tidak disikapi dengan serius, tentu akan melemahkan ketahanan masyarakat untuk mempercayai pemerintah. Maka, selain memberikan klarifikasi yang sebenar-benarnya, ketegasan dalam memberikan pemahaman kepada masyarakat memang sangat dibutuhkan sebagai ketahan dari hoax dan provokasi.

DPP SAHI juga menyerukan, Abdul Khaliq Ahmad menyerukan kepada seluruh elemen bangsa untuk memahami keputusan pembatalan keberangkatan calon jamaah haji Indonesia secara jernih dan husnudzon. Karena dari situ kita bisa menjaga kehidupan nasional tetap kondusif. Sehingga hal ini bisa memberikan pengaruh yang memadai untuk pemulihan ekonomi dan kesehatan masyarakat di tengah Pandemi covid-19 juga bisa berangsur membaik dan bangkit kembali.

Melihat betapa bahaya hoax yang bisa menghasilkan perpecahan. Sudah seharusnya kita menjadi cerdas dalam berbagai sisi kehidupan. Dengan kata lain, kita harus menjadi manusia yang cerdas memilih dan memilah informasi dengan baik. Mampu menyaring terlebih dahulu sebelum di share kepada jajaran masyarakat lainya. Selain itu kita harus ikut ambil andil dalam menyebarkan pesan-pesan kebenaran sebagai salah satu cara menutup hoax yang bertebaran di dinding sosial media.

Untuk itu, mari kita jaga kemaslahatan bangsa Indonesia dengan senantiasa mengedepankan pesan-pesan kebenaran. Baik dalam dunia maya ataupun dunia nyata. Sehingga tidak ada lagi kesalahpahaman dalam memahami berbagai kebijakan yang disuarakan pemerintah. Karena pada kenyataannya dalam pembatalan haji 2021 ini, juga memiliki tujuan yang jelas, yaitu keselamatan bagi seluruh masyarakat Indonesia dari bahaya covid-19.

This post was last modified on 11 Juni 2021 1:48 PM

Suroso

Recent Posts

Demistifikasi Agama dan Politik Inklusif untuk Kemanusiaan

Agama dan politik di Indonesia selalu menjadi isu yang sensitif sekaligus penting. Keduanya memiliki kekuatan…

13 jam ago

Merawat Hubungan Agama dan Politik yang Bersih dari Politisasi Agama

Sesungguhnya, agama tidak pernah bertentangan dengan politik. Agama dan politik itu sifatnya integratif. Agama dapat…

13 jam ago

Agama (Tidak) Bisa Dipisahkan dalam Politik?

Pada mulanya politik adalah sebuah jalan untuk mencapai tujuan yang mulia. Politik adalah seni untuk…

13 jam ago

Ruang Maya Sehat, Demokrasi Kuat

Menjelang Pilkada Serentak 2024, ruang digital di Indonesia menjadi semakin sibuk. Media sosial, yang telah…

2 hari ago

Mencegah Mudharat “Jualan Agama” Pada Pilkada 2024

Tahun 2024 adalah tahun politik. Pesta demokrasi melalui Pemilu telah. Kini masyarakat siap menyambut pemilihan…

2 hari ago

Prinsip Teo-Antroposentrisme Kuntowijoyo, Jembatan antara Dimensi Ilahi dan Realitas Sosial

Kelompok konservatif seperti Hizbut Tahrir Indonesia selalu menjadikan agama sebagai palang pintu terakhir segala problematika…

2 hari ago