Era digital telah membawa banjir informasi. Kini, orang tak lagi mencari informasi, namun informasi berjejalan berebut perhatian. Sementara itu, kepopuleran media sosial semakin menambah derasnya arus informasi. Sayangnya, tak jarang konten yang dibagikan di media sosial adalah konten hoax, provoatif, mengadu domba, bahkan mengandung paham radikal. Akibatnya, muncul fenomena saling hujat, saling serang, sampai aksi-aksi radikal bermula dari media sosial. Asep Salahudin dalam tulisan berjudul Menertawakan Diri Sendiri (Kompas, 23/4/2018) ...
Read more 0 Al Mahfud
Al Mahfud Posts
Beberapa waktu lalu, perhatian masyarakat, terutama di dunia maya, tertuju pada kontroversi puisi Sukmawati Soekarnoputri. Salah satu putri Proklamator tersebut membacakan sebuah puisi berjudul “Ibu Indonesia” yang kemudian memancing kontroversi di tengah publik. Banyak orang menganggap puisi tersebut menghina umat Islam karena merendahkan cadar dan suara azan, dengan membandingkannya dengan sari konde dan suara kidung. Namun, ada pula yang berpendapat puisi itu adalah bagian dari ekspresi kebebasan berpendapat seorang budayawanan ...
Read more 1 Belakangan kita melihat bagaimana orang-orang gampang saling menyalahkan, menyudutkan, dan bahkan saling mencaci karena perbedaan pendapat. Kehidupan yang semakin dinamis dan persoalan yang kian kompleks, dengan kemajuan pesat di bidang teknologi informasi dan komunikasi yang membuat segala ungkapan dan tanggapan gampang terlontar ke publik, telah membentuk satu era baru yang hingar-bingar, bebas, dan rentan menimbulkan pertikaian. Hari ini kita bisa menyaksikan bagaimana sebagian orang menjadi begitu fanatik terhadap seorang tokoh, ...
Read more 1 Di tengah masyarakat Indonesia yang multikurtural, peran ulama sebagai pengayom dan pemersatu umat menjadi tak tergantikan. Dalam arti, di samping menjalankan peran sebagai pendakwah, pembina, dan pembimbing umat Islam untuk selalu di jalan agama, ulama juga berperan sebagai teladan dan pengayom masyarakat agar selalu hidup rukun dan harmonis dengan saudara sebangsa. Sebab, pada dasarnya, ajaran untuk hidup rukun dan damai dengan sesama manusia adalah bagian dari ajaran Islam itu sendiri. ...
Read more 2 Di era globalisasi informasi sekarang, segala pemikiran, ide, gagasan, dan sebagainya, bisa tersebar dengan cepat dari satu wilayah ke wilayah lain atau dari negara ke negara lain. Melalui perkembangan pesat di bidang teknologi informasi dan komunikasi, misalnya, ideologi transnasional yang berbahaya, seperti paham keagamaan radikal, bisa masuk dengan mudah dan memengaruhi suatu masyarakat. Masyarakat yang mulanya hidup rukun dan damai dalam perbedaan, bisa tiba-tiba menjadi mudah terprovokasi dan saling menyerang ...
Read more 2 Dunia maya adalah dunia yang di mana orang-orang dari pelbagai penjuru dunia bisa terhubung seakan tanpa sekat. Melalui media sosial, misalnya, orang-orang bisa saling berkomunikasi, menjalin relasi, atau berbagi informasi dengan sangat cepat, mudah, dan dengan jangkauan yang nyaris tak terbatas. Media sosial kemudian banyak menyimpan manfaat untuk menunjang mobilitas manusia modern yang butuh kecepatan dan kepraktisan. Namun, karakter media sosial tersebut juga memiliki dampak negatif. Yakni ketika media sosial ...
Read more 0 Perkembangan teknologi informasi yang sangat pesat mengakibatkan banjir informasi. Terlebih, seiring kepopuleran media sosial, bermacam informasi semakin cepat diproduksi dan cepat menyebar serta mudah menjadi viral. Kita sekarang tak lagi sibuk mencari informasi, namun sibuk memilah dan memilih informasi. Sebab, di tengah banjir informasi tersebut, banyak muncul berita palsu (hoax) dan konten-konten negatif yang tak sekadar diragukan validitas sumbernya, namun juga tak jarang cenderung menebarkan kebencian, bahkan mengarahkan pada kekerasan ...
Read more 0 Belakangan, publik dikejutkan dengan kabar pelbagai kasus kekerasan dan teror yang menimpa tokoh-tokoh agama dan rumah ibadah. Di awal tahun ini, setidaknya ada lima kasus kekerasan menimpa ustad, ulama, dan gereja (pendeta dan jemaatnya). Mulai dari penganiayaan seorang kiai di sebuah pesantren di Bandung, teror yang dilakukan seorang pemuda di sebuah masjid di Bandung, serangan yang menyebabkan meninggalnya Komandan Brigade PP Persis, pengeroyokan terhadap pemuka agama di Palmerah Jakarta Barat, ...
Read more 0 Pers menjadi bagian tak terpisahkan dari kehidupan masyarakat. Lewat kerja jurnalistik dan produk pemberitaannya di media, pers diharapkan bisa menjalankan pelbagai fungsi dan peranannya bagi kepentingan masyarakat luas. Di samping berfungsi sebagai media informasi (to inform), kontrol sosial, dan juga hiburan (to entertain), pers juga mengemban peran untuk menjalankan fungsi mendidik (to educate) masyarakat. Jika yang diperjuangkan adalah kehidupan masyarakat yang damai, harmonis, dan anti terhadap segala bentuk kekerasan, maka ...
Read more 0 Perilaku warganet di dunia maya atau media sosial bermacam-macam. Ada yang sadar dengan segala dampak yang ditimbulkan dari aktivitasnya, sehingga cenderung berhati-hati sebelum mengunggah, membagikan, maupun berkomentar terhadap suatu narasi atau isu yang sedang menjadi perbincangan di linimasa. Namun, ada pula yang belum sadar dengan pelbagai risiko dari segala aktivitasnya, sehingga perilaku yang muncul cenderung “ringan jari”; mudah mengunggah, membagikan, dan mengomentari semua hal. Hal tersebut kian mengkhawatirkan ketika linimasa ...
Read more 0