Sabtu, 19 April, 2025
Informasi Damai
Archives by: Anton Prasetyo

Anton Prasetyo

0 comments

Anton Prasetyo Posts

Damai dalam Bingkai Kebhinekaan

Narasi
Alhamdulillah, Badan Nasional Penanggulangan Terorisme (BNPT) sampai detik ini masih selalu konsisten menjaga persatuan dalam bingkai kebhinekaan Indonesia dan memerangi tindak radikal. Maka, tak mustahil jika kita akan menemukan ujaran kebencian dari kelompok radikalis, bahkan dengan terang-terangan menganggap BNPT sebagai musuh. Mafhum mukhalafah atas kebencian kelompok radikalis ini adalah BNPT telah melakukan tindak nyata dalam memerangi tindak radikalis dan menjaga persatuan bangsa. Membuka catatan sejarah, kekuatan bumi Nusantara tak lepas ...
Read more 0

Idul Fitri Mengajarkan Guyub Rukun

Narasi
Bagi umat muslim, wabil khusus yang berada di Indonesia, Idul Fitri merupakan hari raya yang penuh dengan nuansa guyup rukun. Bahkan, momentum Idul Fitri seakan menjadi momentum puncak atas capaian selama satu tahun merantau di tanah kelahiran orang lain. Ketika Idul Fitri tiba, hampir setiap warga yang merantau ke daerah lain akan berbondong bondong mudik ke kampung halaman dengan membawa prestasi yang selama setahun dicarinya. Terlepas dari besar ataupun kecilnya ...
Read more 0

Rahmat Islam di Bumi NKRI

Narasi
Islam berada di bumi Negara Kesatuan Republik Indonesia (NKRI) merupakan rahmat Allah yang tiada tara. Bagaimana tidak, Indonesia merupakan negara yang memiliki keragaman suku, ras, dan agama. Sementara, Islam merupakan agama yang paling banyak dipeluk oleh masyarakatnya. Dan, di dalam agama Islam mengajarkan sifat rahmat (kasih sayang) baik kepada sesama umat beragama ataupun atar umat beragama. Lebih dari itu, agama Islam juga mengajarkan sifat rahmat kepada seluruh alam raya. Islam ...
Read more 0

Puasa, Jihad Menahan Laku Radikal

Narasi
Marhaban ya Ramadhan. Kini, kita telah memasuki bulan yang penuh dengan kemurahan dari Allah SWT. Segala bentuk amal perbuatan baik akan diberikan ganjaran hingga ribuan kali lipat dibandingkan dengan yang dikerjakan di bulan lain. Bahkan, seorang muslim yang mengerjakan puasa di bulan Ramadhan akan mendapatkan ganjaran yang tiada tara, saking besar/banyaknya. Maka, menjadi prasarat yang mesti dipenuhi oleh setiap muslim agar dapat mengerjakan beragam peribadatan dengan baik adalah adanya ketenangan. ...
Read more 0

Islam Itu Tidak Mengebom

Narasi
Memrihatinkan. Indonesia yang selama bertahun-tahun dikenal sebagai negera dengan tingkat solidaritas sangat tinggi tiba-tiba ternodai dengan adanya peristiwa bom yang mengguncang setiap saat. Memrihatinkannya lagi, para peledak bom yang merugikan nyawa masyarakat sipil dan merusak berbagai sarana umum adalah “orang Islam”. Jamak dari kita mengetahui bahwa tidak semua umat Islam mengamini bahwa dengan dalih apapun, mengebom sarana umum adalah perbuatan terpuji. Justru, umat muslim secara mayoritas mengecam tindak radikal yang ...
Read more 0

Tanpa Hobi, Mendadak Radikal

Narasi
Memprihatinkan, mutakhir banyak generasi muda yang mendadak jadi radikal. Parahnya, sebagian dari mereka adalah dari keluarga terpelajar, bahkan termasuk para mahasiswa teladan. Tentu, dengan adanya tindak radikal yang mereka lakukan, segala jenis prestasi yang telah mereka ukir sejak belia akan sirna begitu saja. Satu di antara penyebab generasi muda kita mendadak jadi radikal adalah krisis hobi. Sehingga, adagium “hobi itu perlu” memang benar adanya. Bagaimana pun, ketika seseorang memiliki hobi, ...
Read more 0

Mengafirkan (Kok) Kepada Orang Islam

Narasi
“Barangsiapa yang berkata kepada saudaranya “hai kafir”, maka ucapan itu akan mengenai salah seorang dari keduanya.” (HR Bukhari). Sabda Rasulullah Saw tersebut sejatinya bukan sekadar informasi, namun larangan agar umat Islam akhir zaman bersatu padu, tidak pernah menyakiti hati sesama muslim. Dapat dibayangkan, betapa terasa sakitnya orang yang telah mengucapkan dua kalimah syahadat beserta menjalankan seluruh ajaran agama Islam lengkap dengan keimanan hanya karena satu atau dua hal yang berbeda ...
Read more 0

Kenalkan Islam Ramah pada Anak

Narasi
Banyaknya generasi muda yang terperangkap ke dalam kelompok radikalis tak dapat dilepaskan dari pendidikan Islam masa kecilnya. Ketika mereka dilahirkan dari keluarga muslim namun tidak cukup mendapatkan pendidikan agama, maka di kala remaja akan mencari secara mandiri. Ia akan mencari guru yang dianggap mumpuni dalam mengajarkan agama Islam. Mereka yang masih “polos” akan dengan mudah terpana oleh kelompok Islam yang secara casing berpenampilan muslim kaffah. Selanjutnya, mereka menjadikan kelompok ini ...
Read more 0

Pewarta bukan Propagandis Radikalisme

Kebangsaan
Pewarta (wartawan) atau jurnalis merupakan pembuat berita (laporan) secara objektif untuk diturunkan di media massa secara teratur. Berbeda dengan propagandis, ia merupakan individu atau wakil dari kelompok tertentu yang menyampaikan berita kepada massa (publik) secara subjektif agar menghasilkan reaksi emosional daripada reaksi rasional. Propagandis sering kali menyajikan berita secara faktual, namun tetap dengan seleksi yang sangat ketat sehingga tujuan mempengaruhi komunikan (masyarakat luas) tetap berjalan. Bahkan, fakta-fakta tersebut hanyalah fakta ...
Read more 0

Mengimbangi Propaganda Radikalisme di Dunia Maya

Narasi
Massifnya propaganda radikalisme di dunia maya terbukti telah menghasilkan benih-benih permusuhan di antara “kita”.Umat Islam yang mestinya menjadi pilar persatuan justru terpecah belah lantaran berbeda kepentingan. Dan, media maya adalah lahan paling ampuh untuk mensukseskan kampanye kekerasan yang dilakukan oleh kelompok radikalis. Saat ini, media maya bukan lagi menjadi kebutuhan sekunder, apalagi tersier, bagi masyarakat Indonesia. Hampir setiap orang memiliki telepon genggam yang menyediakan aplikasi media sosial (medsos). Masyarakat kita ...
Read more 0